Selamat datang di blog kami, pendatang baru di dunia blogging, kritik dan saran sangat kami harapkan demi kemajuan blog ini.
Mencoba dari awal menggunakan hp Nokia 5310 XpressMusik sebagai alat utama dalam pembuatan blog ini, milik personil utama dari band kami yang baru memulai untuk belajar bermain musik, tidak ada rencana untuk berkarya di dunia musik, namun hanya sebagai sarana hiburan di tengah sibuknya mencari sesuap nasi.
Tentang kami adalah kumpulan para kuli kayu yang ingin sedikit mengikuti kemajuan dan perkembangan jaman.
Salam blogger dan terimalah kami di kalangan anda tanpa membedakan status sosial, Terima Kasih.